Senin, 08 Desember 2008

mahasiswa dn perannya

Mahasiswa dan perannya

Minggu, 7 September 2003 - Pengumuman
Pengumuman Hasil Lomba Penulisan Artikel 50 Tahun PPI Jepang

Pendahuluan

Perjalanan 50 tahun dalam kehidupan seorang manusia, ataupun dalam kehidupan sebuah keluarga, sering disebut dengan istilah tahun emas. Di tahun 2003, Persatuan Pelajar Indonesia di Jepang (PPI Jepang) berusia 50 tahun, sejak pertama kali dibentuk di Tokyo, 24 Juni 1953, dengan nama Himpunan Mahasiswa Indonesia.

Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-50 tersebut, PPI Jepang telah menyelenggarakan lomba penulisan artikel, yang diikuti oleh pelajar dan mahasiswa Indonesia di seluruh dunia. Artikel yang masuk ke panitia berjumlah 60 naskah, tetapi yang dinilai oleh dewan juri adalah 58 artikel, karena 1 artikel diterima rangkap dan 1 artikel lagi tidak bisa dibuka karena ter-protect dengan password. Panitia sudah berusaha menghubungi penulisnya, tetapi seminggu pun lebih tidak ada tanggapan, maka diputuskan untuk tidak diikutkan lomba.

Peserta lomba datang dari seluruh dunia dari tanah air 48 artikel, dari Jepang sendiri ikut “hanya” 9 artikel, dari Cina dan Eropa masing-masing 1 artikel. Syarat menjadi peserta adalah siapa saja, selain anggota dewan juri.

Melalui lomba penulisan ini, PPI Jepang ingin mengkaji ulang peran serta dan kiprahnya dalam hal partisipasi dalam proses pembangunan bangsa dan negara Republik Indonesia di masa kini dan masa yang akan datang, selain tugas pokok belajar di negeri sakura ini. Bertitiktolak dari refleksi ini, PPI Jepang berharap dapat memberikan ulasan, pandangan, saran ataupun usulan dan pendapat, yang besar manfaatnya bagi kemajuan organisasi PPI sendiri maupun bagi pembangunan bangsa di masa yang akan datang. Sebab kita yakin, kemajuan suatu bangsa terletak pada generasi mudanya, di mana mahasiswa dan pelajar adalah tulang punggung para pemudanya.

Tujuan lomba yang kedua adalah bahwa, PPI Jepang ingin mengoptimalkan sumber daya manusia (SDM)-nya, khususnya dalam hal kemampuan menulis melalui event-event khusus seperti ini, untuk mewujudkan misi organisasi, yaitu membentuk manusia yang berwawasan ilmiah dan bergotong-royong dalam suasana kekeluargaan, selain tugas rutin mereka menulis karya ilmiah di jurnal, conference, symposium, dll. Dari lomba penulisan ini, PPI Jepang mengharapkan dapat membuahkan hasil yang besar bagi kemajuan organisasi PPI Jepang sendiri, para anggotanya maupun untuk pembangunan Indonesia di masa yang akan datang.

Tema, Juri dan parameter penilaian

3 tema tulisan yang dilombakan adalah:

  1. “Peran mahasiswa dan pelajar di masa lalu, masa kini dan masa yang akan datang”
  2. “Peran organisasi PPI di masa lalu, masa kini dan masa yang akan datang.”
  3. “Masa Depan Indonesia yang saya dambakan.”


Jadwal Kegiatan Lomba adalah sebagai berikut:

24 Juni 2003~31 Juli 2003

Penerimaan Naskah

1-31 Agustus 2003

Penjurian

6 September 2003

Pengumuman dan Penyerahan Hadiah di acara Konggres dan Temu Ilmiah di Osaka University

Dewan Juri terdiri dari 5 orang, yaitu:

  1. Bapak Anggoro Sigit Sutanto, Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Tokyo.
  2. Bapak Herlino Soleman, Cerpenis dan Guru Sekolah Republik Indonesia di Tokyo.
  3. Ibu Nobuko Sasaki, Dosen Bahasa Indonesia di beberapa universitas swasta di daerah Tokyo.
  4. Sdr. Romi Satria Wahono, Ketua PPI-Jepang periode 2001-2003, mahasiswa Saitama University.
  5. Sdr. Son Kuswadi, Anggota PPI-Jepang, mahasiswa Tokyo Institute of Technology.

5 parameter penjurian adalah:

  1. kesesuaian tulisan dengan tema yang dilombakan,
  2. komposisi tulisan,
  3. bahasa yang digunakan,
  4. isi tulisan dan
  5. orisinalitas gagasan.

Masing-masing juri menilai artikel yang telah diurutkan berdasarkan waktu penerimaan oleh panitia dan dalam bentuk anonymous (tanpa nama) penulisnya.

Menilai 58 naskah dengan jumlah ketebalan 389 halaman, sungguh bukan hal yang ringan bagi para juri. Tetapi dengan penuh kesungguhan, para juri telah dengan sangat obyektif menilai masing-masing tulisan berdasarkan 5 parameter tersebut di atas.

Dengan ini panitia lomba memutuskan dan menetapkan para pemenang lomba penulisan adalah:

Pemenang Artikel Terbaik Pertama adalah 3 buah artikel, yang nilainya sama, yaitu:

Nilai Total

84

Judul Artikel

Alih Pola Pikir dan Cara Hidup
MENUJU INDONESIA YANG LEBIH INOVATIF

Tempat Tinggal Penulis

Indonesia

Nama Penulis

Nurhadi Sucahyo

Nilai Total

84

Judul Artikel

Refleksi 50 tahun PPI-Jepang

Tempat Tinggal Penulis

Tokyo, Jepang

Nama Penulis

Agus Fanar Syukri

Nilai Total

84

Judul Artikel

REVITALISASI PERAN ORGANISASI VOLUNTIR DAN PEMBANGUNAN BANGSA DI ERA BARU
Sebuah Otokritik dan Refleksi 50 Tahun PPI-Jepang

Tempat Tinggal Penulis

Nagoya, Jepang

Nama Penulis

Tri Widodo W. Utomo

Pemenang Artikel Terbaik ke-2 adalah:

Nilai Total

79

Judul Artikel

PENDIDIKAN SEBAGAI JALAN MENUJU KEMANDIRIAN BANGSA

Tempat Tinggal Penulis

Indonesia

Nama Penulis

Ery Judhianto

Pemenang Artikel Terbaik ke-3 adalah:

Nilai Total

78

Judul Artikel

Peranan Pelajar di Masa Lalu, Masa Kini dan Masa Mendatang

Tempat Tinggal Penulis

Fuchu, Tokyo

Nama Penulis

dr. Mora Claramita

Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat oleh siapa pun dan dari pihak mana pun.

Para pemenang lomba berhak mendapatkan piagam penghargaan dan hadiah toshoken (voucher untuk membeli buku di Jepang) atau uang. Hadiah artikel terbaik adalah toshoken/uang sebesar 15.000 (lima belas ribu) yen. Artikel terbaik ke-2 adalah toshoken/uang sebesar 10.000 (sepuluh ribu) yen. Artikel terbaik ke-3 adalah sebesar 5.000 (lima ribu) yen, untuk 1 orang.

Untuk pemenang dari luar Jepang, hadiah akan diberikan dalam bentuk mata uang negara tersebut. Hadiah uang akan ditransfer ke rekening pemenang/yang ditunjuk, sebesar uang kurs pada saat ditransfer dilakukan.

Penutup

Mahasiswa dan Perannya - Sebuah RefleksiDari artikel-artikel yang masuk ke panitia, direncanakan akan diterbitkan buku yang berisi kumpulan artikel-artikel nominasi, dan akan diberi judul “Mahasiswa dan Perannya – Sebuah Refleksi”, dengan tebal kira-kira 400 halaman. Rencananya buku tersebut dapat terbit paling lambat akhir tahun 2003 ini, sebagai hadiah ulang tahun emas PPI Jepang.

Demikian pengumuman ini disampaikan.

Terima kasih atas perhatian, bantuan dan kerjasama berbagai pihak, atas suksesnya lomba penulisan artikel/opini di ulang tahun emas PPI-Jepang ini. Semoga PPI Jepang semakin jaya, dan semakin dapat dirasakan manfaatnya oleh para anggotanya dan oleh masyarakat Indonesia baik yang ada di Jepang maupun yang di tanah air.

Osaka, 6 September 2003
Panitia Lomba Penulisan 50 tahun PPI-Jepang
E-mail 50th@ppi-jepang.org
Homepage: http://www.ppi-jepang.org